Pemerintah Desa Jatiarjo Komitmen dan Serius, Bangun Infrastruktur Tandon Air Bersih

Pasuruan – Pembangunan Infrastruktur Tandon Air Bersih di Dusun Tegal, Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan. Menindaklanjuti Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Permendes PDTT) Nomor 2 Tahun 2024 tentang Petunjuk Operasional atas Fokus Penggunaan Dana Desa Tahun 2025, khususnya terkait penguatan desa yang adaptif terhadap perubahan iklim, Minggu (22 /6/2025).

Pembangunan infrastruktur ini merupakan respon atas permasalahan kekurangan air bersih yang kerap dialami warga Dusun Tegal kidul, terutama pada musim kemarau.

Pemdes Jatiarjo memanfaatkan Dana Desa Tahun Anggaran 2025 sebesar Rp. 126.303.000 dengan volume 5x3x7 meter. Kepala Desa Jatiarjo Muhammad Hudan Dardiri menyampaikan dengan jelas trasnparan kepada awak Media Saat di konfirmasi, dibangun tandon air dengan kapasitas 5300 liter.

Pembangunan proyek tersebut dengan bahan matrial yang berkualitas seperti besi pasir penambahan tembok dengan penambahan cor di dalamnya, pembangunaini juga melibatkan dan memberdayakan tenaga kerja lokal dari Dusun Tegal kidul.

Sehingga turut berkontribusi pada peningkatan ekonomi masyarakat setempat. Dengan adanya tandon air ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat Dusun Tegal kidul hususnya untuk warga di 12 RT dan 540 rumah. Secara berkelanjutan dan meningkatkan ketahanan Desa terhadap dampak perubahan iklim.(Nasor)

By Redaksi

Tinggalkan Balasan